Inflasi Tertinggi Jatim Terjadi di Sumenep, Terendah dari Kota Kediri

0
70

BI-Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim menyampaikan Agustus 2024 terjadi inflasi year on year (y-on-y) sebesar 2,05 persen. Dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,34 di Jawa Timur.

Dari 38 kabupaten/kota yang ada di Jatim, Kabupaten Sumenep masih menjadi daerah dengan inflasi tertinggi tembus 3,29 persen. Sementara inflasi terendah ada di Kota Kediri yakni 1,33 persen.

“Perkembangan harga berbagai komoditas pada Agustus 2024 secara umum menunjukkan adanya kenaikan hingga memicu inflasi y-on-y. Inflasi y-on-y tertinggi terjadi di Sumenep dengan IHK sebesar 108,67 dan inflasi terendah terjadi di Kota Kediri sebesar 1,33 persen dengan IHK sebesar 105,48,” ujar Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur, Dr Ir Zulkipli dalam keterangan tertulisnya, Selasa (3/9/2024).

Sementara kabupaten/kota yang menempati urutan tertinggi kedua untuk inflasi periode ini adalah Kabupaten Tulungagung sebesar 2,27%, Kabupaten Gresik 2,25%, Kota Probolinggo dan Kabupaten Banyuwangi 2,19%, serta Kota Surabaya 2,04%.

Kemudian Kabupaten Bojonegoro 2,01%, Kota Malang 1,88%, Kabupaten Jember 1,83%, dan Kota Madiun 1,62%.

“Inflasi ini juga ditunjukkan dengan kenaikan indeks kelompok pengeluaran,” ungkap Zulkipli.

Beberapa kelompok pengeluaran yang menyumbang inflasi ini di antaranya makanan, minuman dan tembakau sebesar 3,27 persen, pakaian dan alas kaki sebesar 1,62 persen hingga pendidikan sebesar 1,52 persen.

Sementara, komoditas yang dominan memberikan andil inflasi adalah beras sebesar 0,50 persen, cabai rawit sebesar 0,13 persen, Sigaret Kretek Mesin (SKM) sebesar 0,08 persen, gula pasir sebesar 0,06 persen, kopi bubuk sebesar 0,04 persen.

Kemudian Sigaret Kretek Tangan (SKT), minyak goreng, dan kentang juga turut menyumbang inflasi masing-masing sebesar 0,03 persen; tempe, Sigaret Kretek Putih (SPM), ikan mujair, daun bawang, tahu mentah, udang basah, kue basah, bawang putih, dan pisang masing-masing sebesar 0,02 persen; juga anggur, daging sapi, dan susu cair kemasan masing-masing sebesar 0,01 persen.

Namun secara keseluruhan, inflasi year-on-year pada Agustus 2024 ini mengalami penurunan jika dibandingkan periode sebelumnya. Seperti pada Juli 2024 yang inflasinya sebesar 2,13 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,41.**

Leave a reply