Pakai Face Recognition, Antrean Pemeriksaan Tiket Stasiun Surabaya Gubeng Mengular di Hari Pertama Puncak Arus Mudik
BI-Antrean penumpang di pintu pemeriksaan tiket Stasiun Surabaya Gubeng mengular di hari pertama puncak arus mudik yang diprediksi KAI Daop 8 Surabaya jatuh pada, Jumat (5/4/2024).
Pantauan suarasurabaya.net, antrean itu mengular hingga sekitar tiga atau empat meter. Baik pemeriksaan oleh petugas, maupun dengan face recognition.
Luqman Arif Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya membenarkan peningkatan mulai terjadi hari ini, yang diprediksi hingga Minggu (7/4/2024) mendatang.
“Jumat, Sabtu, Minggu yang mulai ramai,” katanya ditemui suarasurabaya.net di Stasiun Surabaya Gubeng, Jumat.
Selain antrean pemeriksaan tiket, hampir semua ruang tunggu di stasiun itu penuh. Beberapa penumpang juga nampak berdiri di peron menunggu kedatangan kereta jarak jauh.
Belum ada data terbaru jumlah penumpang hari ini, tapi Luqman memprediksi keberangkatan lebih ramai masih terjadi siang hingga sore nanti.
“Kalau di Stasiun Surabaya Gubeng pukul 13.00-15.00 WIB kira-kira,” imbuhnya.
Selain Stasiun Surabaya Gubeng, yang jadi titik tertinggi keberangkatan di KAI Daop 8 Surabaya, Stasiun Pasar Turi juga biasanya menempati urutan kedua keberangkatan terbanyak. “Kalau Stasiun Pasar Turi nanti biasanya malam baru ramai,” tandasnya.
Diketahui, posko angkutan Lebaran KAI mulai hari ini hingga 16 April, tapi masa angkutan Lebaran sudah dimulai 31 Maret hingga 21 April.
Data sementara 31 Maret hingga 3 April, 51.872 penumpang yang mudik. Total keseluruhan tiket yang sudah terjual 316.709.**