PT KAI Siapkan Promo 400 Tiket Jelang Ramadhan

BI-PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyiapkan sebanyak 400 tiket promo dalam menyambut momen Ramadan 2025.
Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tarif promo bagu masyarakat untuk menyambut momen arus mudik dan arus balik Idul Fitri 2025.
“Kita pasti ada promo selama masa Lebaran ini. Kami menyediakan promo regular dengan diskon 20% di tanggal 18-19 Maret 2025,” ujar Didiek dalam Konferensi Pers di Kementerian BUMN, Selasa (25/2).
PT KAI menyiapkan promo tiket kereta api untuk keberangkatan sisa masa angkutan Lebaran yang dilaksanakan tanggal 18-19 Maret 2025. Sebanyak 38.000 tiket disiapkan oleh PT KAI untuk promo ini dengan diskon sebesar 20% dari tarif normal.
Sementara itu, promo lainnya yakni Flash Sale untuk 2.000 tiket dengan tarif super murah. Untuk mendapatkannya, promo ini hanya berlaku untuk pembelian tiket melalui aplikasi Access by KAI pada 18 Maret 2025 di pukul 12:00 WIB.
Didiek mengungkapkan, dari total 3,44 juta tiket kereta api jarak jauh yang disediakan untuk momen Ramadan dan Idul Fitri, sebanyak 1,27 juta tiket telah terjual.
“Baru terjual 1,27 juta tiket tapi ditanggal-tanggal tertentu sudah habis. Jadi masyarakat yang belum membeli tiket dapat memesan untuk tanggal yang masih tersedia,” pungkas Didiek. ***